Idul Adha 2019

Kamis, 12 Agustus 2019 pada hari Raya kedua Seluruh anggota Pengadilan Militer Berpartisipasi dalam melaksanakan Qurban 1(satu) Sapi di halaman Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh. pada pelaksanaan qurban dipimpin langusng oleh Kadilmil I-01 Banda Aceh, sebelum melaksanakan Qurban, Kadilmil I-01 Banda Aceh menyampaikan kepada seluruh anggota agar menyisihkan penghasilannya untuk melaksanakan Qurban
sebagai ibadah sunnah muakkad yang diutamakan bagi umat Islam.

GIAT OPS GAKTIB DAN YUSTISI DILANJUTKAN SIDANG DI TEMPAT

Kamis, 20 Juni 2019. Pomdam Iskandar Muda bersama Oditurat Militer I-01 Banda Aceh dan Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh melakukan giat ops gaktib dan yustisi dilanjutkan sidang di tempat terhadap anggota TNI yang Melanggar di lokasi sekitar kota banda aceh.  
Berbeda dengan sidang pelanggaran Lalulintas sebelum-sebelumnya, Kali   ini setiap anggota TNI yang terjaring razia pelanggaran lalulintas akan langsung disidang ditempat kejadian dan apabila terbukti dikenakan kurungan penjara atau membayarkan denda kepada Oditur Militer I-01 Banda Aceh. Gelar perkara dan sidang setempat ini sejalan dengan program percepatan penyelesaian perkara pada Pengadilan militer I-01 Banda Aceh.

Letkol Chk Khamdan S.Ag.,S.H. Sebagai Hakim, Munsen Bona Pakpahan,S.H. Sebgai Panitera Pengganti dan Mayor Chk Zarkasi,S.H., bersama Kapten CHK W. Marpaung sebagai Oditur Militer. menyidangkan 11 Berkas perkara pelanggaran lalulintas yang dilaksanakan di dua tempat berbeda yaitu di Banda Aceh. Jl. Masjid Raya, Kp. Baru, Baiturrahman, Kota Banda Aceh dan di gampong keutapang, kecamatan lhoong, kabupaten Aceh Besar.

Peringatan Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2019

Pada pagi hari ini, Sabtu 1 Juni 2019 kita patut panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena kita dapat berkumpul dan mengadakan upacara untuk memperingati hari kelahiran Pancasila. Pancasila mampu menyatukan kita semua sebagai satu bangsa dan hidup dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pancasila sebagai dasar Negara, ideologi negara dan pandangan hidup bangsa yang digali oleh para “pendiri bangsa” merupakan suatu anugerah yang tiada tara dari Tuhan Yang Maha Esa buat bangsa Indonesia. Walaupun kita sebagai bangsa masih belum secara sempurna berhasil merealisasikan nilai-nilai Pancasila, kita akui bahwa eksistensi keindonesiaan baik sebagai bangsa maupun sebagai Negara masih dapat bertahan hingga kini berkat Pancasila.

Melalui peringatan hari kelahiran Pancasila 1 Juni 2019, Pancasila perlu dijadikan sebagai sumber inspirasi “politik harapan” dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Kita semua harus terus menerus secara konsisten merealisasikan Pancasila sebagai dasar negara, ideologi Negara dan pandangan dunia yang dapat membawa kemajuan dan kebahagiaan seluruh bangsa Indonesia. Kita bersatu membangun bangsa untuk merealisasikan tatanan kehidupan masyarakat yang rukun, damai, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan. Kita Indonesia, Kita Pancasila.

KUNJUNGAN TIM POKJA STAF AHLI KASAD

Senin, 23 April 2019 Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh mendapat kunjungan dari Tim Pokja Staff Ahli KASAD yang dipimpin oleh Brigadir Jenderal TNI Sulaiman Agusto, S.I.P.,M.M.

pada kunjungan tersebut Brigadir Jenderal TNI Sulaiman Agusto,S.I.P.,M.M di sambut oleh Sekretaris Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh dikarenakan Kepala Pengadilan dan Hakim Militer Sedang Dinas Luar Daerah. Pada Kunjungannya Brigadir Jenderal TNI Sulaiman Agustono, S.I.P.,M.M berbincang dengan Sekretaris dan Panitera Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh guna membahas percepatan perkara di Wilayah hukum Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh.

PENGUMUMAN TENTANG SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI (JPT) MADYA DAN PRATAMA PADA LINGKUNGAN MAHKAMAH AGUNG RI TAHUN 2019

Jakarta-Humas : Jum’at 8 Maret 2019. Berdasarkan Memorandum dari Kepala Biro Kepegawaian Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI kepada Kepala Biro Hukum dan Humas Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI,  Perihal : Permohonan Publikasi Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Madya dan Pratama pada Lingkungan Mahkamah Agung RI, Tahun 2019, di website Mahkamah Agung. www.mahkamahagung.go.id. 

Berdasarkan Pengumuman dari Sekretaris Mahkamah Agung RI Tentang Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Madya dan Pratama, pada Mahkamah Agung RI Tahun 2019. Nomor : 01/Pansel/Japati/03/2019. Tanggal 8 Maret 2018.

Dalam rangka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama pada Mahkamah Agung RI tahun 2019, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, Intruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2015 tentang Percepatan Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi pada Kementerian/ Lembaga, dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor : 13 Tahun 2014 tentang Tata Cara Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka di Lingkungan Instansi Pemerintah, dengan ini kami mengundang Pegawai Negeri Sipil/ Prajurit TNI yang telah memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri melalui seleksi terbuka dengan ketentuan sebagai berikut :

Untuk Lebih Jelasnya Berikut Lampiran Pengumuman Seleksi Terbuka Pengisisn Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama pada Mahkamah Agung RI Tahun 2019. 1. Pengumuman Lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama, 2. Format Surat Lamaran, 3. Surat Keterangan Persetujuan Atasan/Pimpinan, 4. Surat Pernyataan Tidak Pernah Di Jatuhi Hukuman Disiplin Tingkat Berat/Sedang. 5. Formulir Daftar Riwayat Hidup. 6. Formulir Profesional Exposure. (ds/rs).


pengumuman JPT 2019.pdf


 lampiran pengumuman.docx


 Formulir_Daftar_Riwayat_Hidup.docx


 Formulir_Professional_Exposure_dan_Deskripsi_Jabatan.docx