Acara Pengantar Tugas Oditur Militer, Letkol Chk Zarkasi, S.H.

Banda Aceh – 21 Desember 2023. Bertempat di Halaman Otmil I-01 Banda Aceh, Kepala Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh, Letkol Kum M. Arif Zaki Ibrahim, S.H. di dampingi para Hakim serta Panitera menghadiri undangan acara pengantar tugas Oditur Militer, Letkol Chk Zarkasi, S.H. yang akan pindah tugas ke Otmil I-05 Palembang sebagai Wakil Kepala.

Pembinaan Teknis dan Administrasi Yudisial oleh Pimpinan Mahkamah Agung RI

Banda Aceh – 18 Desember 2023. Bertempat di ruang auditorium, Kepala Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh, Letkol Kum M. Arif Zaki Ibrahim, S.H. di dampingi para Hakim, Panitera dan Sekretaris mengikuti Zoom Meeting Pembinaan Teknis dan Administrasi Yudisial oleh Pimpinan Mahkamah Agung RI.

Mahkamah Agung RI menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Teknis dan Administrasi Yudisial oleh Pimpinan MA secara daring dan luring dari Ambon dan diikuti oleh seluruh satuan kerja pada 4(empat) Lingkungan Badan Peradilan Mahkamah Agung RI seluruh Indonesia.

Pertemuan Rutin Dharmayukti Karini Cabang Banda Aceh

Banda Aceh – 15 Desember 2023. Bertempat di Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh telah berlangsung pertemuan Dharmayukti yang di ikuti oleh seluruh anggota Dharmayukti Karini cabang Banda Aceh.

Adapun rangkaian acara diantaranya yaitu pertemuan rutin Dharmayukti Karini Cabang Banda Aceh dan Perlombaan Menghias Buah dan Pantun Jenaka sekaligus Memperingati Hari Ibu ke – 95 Tahun 2023.