Jakarta – 22 Januari 2024. Kepala Pengadilan Militer I-01 Banda Aceh Letkol Kum M. Arif Zaki Ibrahim, S.H., mengikuti Rapat Koordinasi Refleksi Kinerja Tahun 2023 serta Pembinaan dan Pengarahan Rencana Kerja Tahun 2024 di Lingkungan Peradilan Militer yang diselenggarakan oleh Pengadilan Militer Utama. Kegiatan ini juga diikuti secara daring oleh personil Dilmil I-01 Banda Aceh.



